Kesalahan Penerapan Matematika dan Fisika Dalam Kehidupan Nyata

Assalamualaikum,,,
Matematika dan Fisika merupakan ilmu pasti. Saya yakin pasti anda juga tau itu. Tapi apakah anda menyadari jika selama ini banyak orang yang salah mengenai penerapan  rumus maupun teori matematika dan fisika dalam kehidupan sehari-hari. Kesalahan tersebut antara lain:

1. Berat
+ Massa

Masih ingatkah anda mengenai Berat dan Massa?

Berat (Weight / W)
adalah gaya yang disebabkan oleh gravitasi berkaitan dengan massa benda tersebut.
Massa (Mass / m) adalah suatu sifat fisika dari suatu benda yang digunakan untuk menjelaskan berbagai perilaku objek yang terpantau.

Sudah tahukah anda perbedaannya?
Massa => dimana-mana selalu tetap, satuan SI (Sistem Internasional) adalah kg (kilogram).
Sementara
Berat => Selalu berubah-ubah tergantung tempatnya karena dipengaruhi Massa (m) dan Gravitasi (g), satuan SI adalah Newton (N).

Dalam kehidupan nyata massa selalu disamakan dengan dengan berat, misalnya:

Anda pasti pernah dengar pertanyaan "Berapa berat badanmu?". Di lain sisi, si penjawab pasti akan menjawab dengan bilangan langsung seperti "50 kg" atau hanya "50".
  • Jika penjawab hanya menjawab dengan "50", jadi beratnya 50 Newton, seperti kita ketahui berat dipengaruhi oleh gravitasi. Dan gravitasi di bumi sekitar 9,8 m/s. Jadi massa dia di bumi hanya 5,10 kg, seperti massa bayi, mustahil bukan?
  • Jika penjawab menjawab dengan "50 kg", Seperti kita ketahui bersama, "kg" adalah satuan "massa" bukan "berat".
  • Kepada penjawab, jika ada pertanyaan seperti itu, jawab saja massa anda (yang biasa anada ukur dengan timbangan) dikalikan dengan gravitasi (anggap gravitasi 10 m/s). Jadi jika massa anda 50kg, anda ditanya "Berapa berat badanmu?", jawaban yang paling tepat adalah 500 Newton
  • Kepada penanya, sebaiknya anda fikirkan dahulu dan bertanyalah seperti "Berapa massa anda?"

2. Nol + Kosong

Anda pasti sudah tahu perbedaan "nol" dengan "kosong".
Menurut KBBI, nol adalah angka 0. Sedangkan kosong adalah tidak ada atau hampa.
Namun, jika kita menyebutkan nomor telepon seseorang pasti dengan 08xxxxxxxxxx (baca: kosong delapan). padahal kosong berarti tidak ada. Sementara nomor tersebut adalah angka 0. Jadi seharusnya kita menyebutkan nomor  telepon dengan 08xxxxxxxxxx (baca: nol delapan)


3. Luas Persegi + sisi x sisi
Pada umumnya orang mengatakan Luas Persegi = sisi x sisi. Namun itu salah besar. Apakah anda tahu apa yang dimaksud sisi??? Sisi = bidang. Kita ketahui bersama bahwa kubus mempunyai 6 sisi.


Jadi pada dasarnya sisi = bangun datar (cantoh di atas adalah persegi) dan garis warna biru adalah rusuk. Namun persegi hanya memiliki 1 sisi. Jadi rumus luas persegi yang benar adalah rusuk x rusuk.

Cukup tiga saja. Sebutulnya masih banyak lagi. Ini cuma pendapat saya saja. Tentunya da pro dan kontra dengan pendapat saya. Kirimkan saja pro kontra itu di kotak komentar. Terima Kasih
This entry was posted in

0 komentar:

Posting Komentar

Nggak usah sungkan buat nanya atau nulis disini, selaw aja.
Jangan lupa klik iklannya juga ya, buat support kami :)))